Kantor Staf Ahli Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) bersama Global Citizenship Education (GCC) Indonesia mempromosikan Pendidikan Kewarganegaraan Global (Global Citizenship Education) di Sekolah dan Pendidikan Tinggi di seluruh Indonesia. Promosi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan isu-isu global dan mendorong partisipasi aktif dalam konteks global.

Pendidikan Kewarganegaraan Global adalah pendekatan pendidikan yang menekankan pentingnya pemahaman bahwa kita merupakan bagian dari masyarakat global yang saling terhubung, dan memiliki tanggung jawab bersama untuk menghadapi masalah bersama, termasuk mencapai 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) dari UNESCO. Tujuan ini mencakup isu-isu seperti mengakhiri kemiskinan, kelaparan, kesehatan dan kesejahteraan, pendidikan berkualitas, kesetaraan gender, air bersih dan sanitasi, energi bersih dan terjangkau, serta berbagai isu global lainnya.

Foto bersama di Kantor Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO (KNIU)

Dalam situasi global yang kompleks, termasuk krisis dan tantangan seperti pandemi, perubahan iklim, ketimpangan ekonomi, perkembangan teknologi digital yang pesat, serta ketidakstabilan politik dan militer, Prof. M. Solehuddin, Rektor UPI, menekankan pentingnya solidaritas dan kerjasama global dalam menghadapi tantangan ini. Dalam acara penandatanganan MoU antara UPI dan Asia-Pacific Centre of Education for International Understanding (APCEIU), Prof. M. Solehuddin menyatakan komitmen UPI dalam mendukung Pendidikan Kewarganegaraan Global di Indonesia. “Semua krisis yang kita hadapi saat ini memerlukan kolaborasi global berbasis solidaritas,” ungkap Prof. M. Solehuddin. “Pendidikan memiliki peran krusial dalam menghadapi tantangan ini, dan kami berkomitmen untuk secara konkret mendukung Pendidikan Kewarganegaraan Global di Indonesia.”

Foto bersama antara Rektor UPI dengan Delegasi dari APCEIU UNESCO

Sebagai langkah nyata, Rektor UPI telah mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 774/UN40/KP.09.00/2023 tentang pembentukan tim Global Citizenship Education Centre Indonesia (GCC Indonesia) di lingkungan UPI, yang akan beroperasi selama masa bakti 2023-2027. Tim GCC Indonesia akan memiliki peran penting, antara lain:

  1. Membangun kapasitas lembaga pendidikan dan organisasi masyarakat dalam mengembangkan program pendidikan kewarganegaraan global yang efektif dan berdampak positif.
  2. Mendukung pengembangan bahan ajar dan kurikulum untuk Pendidikan Kewarganegaraan Global di berbagai lembaga pendidikan di Indonesia.
  3. Memfasilitasi pertukaran pelajar dan tenaga pengajar antara lembaga pendidikan di Indonesia dan Korea Selatan, serta negara-negara di Kawasan Asia Pasifik lainnya.
  4. Membantu lembaga pendidikan dan organisasi masyarakat dalam menjalin kerja sama untuk mengembangkan program pendidikan kewarganegaraan global dan berbagi pengalaman serta pengetahuan.

Prof. M. Solehuddin juga menekankan bahwa pendekatan Pendidikan Kewarganegaraan Global tidak hanya berfokus pada pengetahuan, tetapi juga pada pengembangan nilai dan keterampilan seperti empati, rasa hormat, dialog, kolaborasi, dan tindakan. Hal ini mencerminkan komitmen kuat UPI dalam melaksanakan Pendidikan Kewarganegaraan Global di Indonesia.

Melalui kerjasama antara UPI dan GCC Indonesia dengan dukungan dari APCEIU UNESCO, diharapkan semakin banyak generasi muda yang akan memiliki pemahaman yang mendalam tentang tanggung jawab sebagai warga dunia dan terinspirasi untuk menjadi agen perubahan positif dalam dunia yang semakin kompleks dan terhubung. Pendidikan Kewarganegaraan Global diharapkan menjadi landasan bagi generasi muda untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi seluruh dunia. (admin_ksa)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *